Tuesday, 3 June 2014

Someone


Terasa mulas saat memulai dan sangat lega saat mengakhiri,
mungkin itu lah sedikit cerita untuk mengawali sebuah ujian kenaikan kelas maupun ujian akhir sekolah.
Semuanya mengeluh saat mau ujian, umpatan ada dimana-mana.
Takut dengan hasil akhir yang akan terjadi, mengapa? itu pertanyaannya.
Para pembelajar slalu takut, takut, dan takut akan nilainya nanti, padahal belum melakukannya.
Cobalah terlebih dahulu sebelum berkata tidak.
Semua manusia terlahir sebagai pemenang karen dari jutaan sperma yang masuk ke liang vagina, hanya satu yang dapat melebur dengan ovum.
Oleh Sang Pencipta sudah diberikan akal, sebagai tanda sebagai makhluk yang paling sempurna.
Diberikan organ yang sangat luar biasa, hati dan ginjal misalnya.
Kalau ditelisik lebih lanjut, hati atau liver manusia itu diciptakan dengan fantastis.
Liver merupakan tempat metabolisme dengan dilengkapi sistem pembekuan darah yang sangat teramat mumpuni.
Anda tahu ?, liver kita diberikan oleh Tuhan lebih dari apa yang kita butuhkan, super skali.
Apalagi ginjal, ginjal tidak kalah gila lagi.
Ginjal dikelilingi dengan belitan nefron yang berwarna merah muda cantik, sangat teramat indah.
Ada satpam di gerbang pintu masuk ginjal yaitu renin untuk mengatur aliran darah yang nakal supaya terasanormal slalu.
 Itulah mengapa, janganlah mengeluh terlebih dahulu lah, sayang kalo hidup cuman untuk ketakutan dengan hasil akhir.
Ingat, semua manusia dilahirkan untuk menjadi pemenang.

No comments: